Sejak diberlakukan tilang elektronik di ruas tol Jakarta, total sudah ada 200 kendaraan overspeed yang ditilang. Polisi menyebutkan angka pelanggaran batas kecepatan di jalan tol mengalami penurunan.
"Saat ini kami laporkan sudah 200 lebih (tilang) e-TLE untuk pelanggaran batas kecepatan di jalan tol," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Senin (18/4/2022).
Sambodo mengatakan hampir tiga pekan sejak diberlakukan, ada tren penurunan pelanggaran batas kecepatan maksimum pada ruas jalan tol.
"Ada penurunan. Nanti gimana evaluasinya akan disampaikan setelah satu bulan program ini berjalan," katanya.
Akan Diberlakukan di Jalur Arteri
Tidak hanya di jalan tol, tilang elektronik pelanggaran overspeed juga rencananya akan diberlakukan di jalur arteri. Sambodo menyebut aturan itu tengah dikaji untuk diterapkan di jalur arteri.
"Speeding camera ini tidak hanya di jalan tol, tapi juga di jalur-jalur arteri non-tol khususnya di jalan-jalan yang sering terjadi kecelakaan dan sering terjadi pelanggaran batas kecepatan," katanya.
Sambodo belum memerinci titik di jalur arteri yang bakal dipasang kamera e-TLE untuk mengawasi pelanggaran batas kecepatan. Polisi masih melakukan pengkajian soal penerapan aturan tersebut.
"Nanti akan kita sampaikan. Sekarang masih survei. Ada beberapa titik yang sebenarnya sudah dipasang namun masih dalam tahap kita untuk meyakinkan apalah hasil capture kamera itu memiliki legalitas standar sebagai alat bukti," katanya.
"Karena kan tentu ada standar-standar tertentu untuk meyakinkan hakim dan yakinkan si pelanggar sendiri kalau dia melanggar batas kecepatan," tambahnya.
Baca di halaman selanjutnya: tilang elektronik pelanggaran overspeed berlaku di 7 ruas jalan tol Jakarta.
"tren" - Google Berita
April 19, 2022 at 03:10AM
https://ift.tt/IgUjZXl
200 Kendaraan Overspeed di Tol DKI Kena Tilang, Tren Pelanggaran Turun - detikNews
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/O7ebRE5
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "200 Kendaraan Overspeed di Tol DKI Kena Tilang, Tren Pelanggaran Turun - detikNews"
Posting Komentar