Search

4 Tren Terbaru Teknologi Access Control Versi HID Global - Medcom.Id

Jakarta: HID Global perusahaan penyedia solusi keamanan dan identitas untuk access control baru saja merilis hasil riset yang digagas bersama IFSEC Global yang menyediakan laporan survei kepada lebih 1.000 responden mengenai tren pasar dan kebutuhan physical access control.

Anak usaha dari Assa Abloy Group ini dikenal dalam menyediakan solusi keamanan akses yang kerap dijumpai pada bangunan infrastruktur dan bisnis. Di laporan hasil survey ini terungkap bentuk solusi tersebut yang akan semakin diminati dalam beberapa tahun mendatang.


Pertama adalah soalnya kenyamanan atau kemudahaan. 60 persen responden tidak hanya ingin solusi access control baru yang tidak hanya semakin canggih atau aman tapi juga mudah digunakan dnegan proses yang lancar bagi pengguna dan pengelola.

Tren kedua yang diprediksi akan sangat diminati adalah fitur tanpa sentuh dan mobile access. Kondisi ini diklaim oleh Commercial Director Physical Access Control Solutions Asean di HID Global, Alex Tan karena kebiasaan touchless yang sudah diterapkan selama era pandemi COVID-19.

Momen tersebut mendorong kebutuhan physical access control tanpa sentuh, bahkan 32 persen responden ingin menerapkan solusi dan teknologi yang dilengkapi biometrik. 42 responden juga berencana meningkatkan teknologi access control mereka ke sistem mobile-ready.

Hal tersebut melihat kepopuleran perangkat mobile yang memiliki banyak fitur, selalu dibawa ke mana saja, sekaligus lebih efisien dibandingkan kartu akses.Tren lain yang ditemukan hasil survei adalah fokus ke teknologi selanjutnya atau masa depan dengan merangkul solusi yang future-proof.

49 persen responden memiliki kemampuan yang mendukung teknologi masa depan saat mencari solusi access control, dan 33 persen responden mau solusi tersebut bisa terintegrasi ke platform keamanan lain atau yang sudah ada.

Tren ini mendorong konsultan maupun system integrator untuk menyediakan solusi atau teknologi open standards yang menyediakan opsi untuk terus melakukan upgrade di bagian software, misalnya lewat koneksi melalui cloud.

Tidak cuma efisiensi dari sisi operasional tapi juga efisiensi yang mendukung lingkungan. 28 persen responden mencari solusi dan teknologi access control yang ramah lingkungan.

Solusi yang ditawarkan mulai dari integrasi dengan manajemen daya pintar, minim jejak karbon, hingga menekan penggunaan material plastik. Semuanya memberikan dampak positif yang besar, salah satunya adalah menambah tingkat penilaian rating dari green building dari organisasi LEED.

(MMI)

Adblock test (Why?)



"tren" - Google Berita
August 12, 2022 at 12:47PM
https://ift.tt/VOUlpoX

4 Tren Terbaru Teknologi Access Control Versi HID Global - Medcom.Id
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/W5r4Czn
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "4 Tren Terbaru Teknologi Access Control Versi HID Global - Medcom.Id"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.