Search

Rewind 2020, Ini 15 Bisnis Kuliner yang Tren pada 2020 - Kompas.com - KOMPAS.com


KOMPAS.com - Bisnis makanan pada 2020 terbilang mengikuti tren makanan tahun tersebut. Bisnis makanan ini sering kali menjadi alternatif pada pelaku bisnis di tengah masa pandemi.

Mulai dari jualan dalgona, frozen food, bakso lobster dan masih banyak lagi. Selain itu banyak makanan sehat dan minuman yang sehat pula.

Berikut kilas balik bisnis kuliner yang tren pada 2020:

Baca juga: 4 Prediksi Tren Kuliner 2021, Pandemi Punya Peran Besar

1. Dalgona

Minuman ini viral pada awal masa pandemi. Banyak orang yang ketagian membuatnya dan banyak juga yang melihatnya sebagai peluanh bisnis.

Pada awal ya minuman yang populer dari Korea Selataan ini ditayangkan dalam program reality show, kemudian pada masa pandemi dibuat banyak orang karena waktu luang untuk bereksperimen.

Minuman ini berhasil viral sepanjang 2020 sampai-sampai banyak kafe atau kedai kopi yang turut menjajakan minuman ini.
Tak hanya itu varian dalgona bertambah mulai dari dalgona grean tea, dalgona jeruk, hingga varian lain juga ikut dijual.

2. Korean garlic bread

Ilustrasi cream cheese garlic bread ala Korea. SHUTTERSTOCK/DIAN MAYASARI Ilustrasi cream cheese garlic bread ala Korea.

Korean garlic bread adalah makanan yang berasal dari Korea selatan. Roti ini aslinya adalah street food di negaranya dan booming saat masa pandemi.

Baca juga: Icip-icip Korean Garlic Bread yang Sedang Hits dan Bolu Jadul 3 Rasa

Pengusaha makanan rumahan yang akhirnya menjual sajian ini dengan sistem PO. Korean garlic bread, roti bulat belah enam dengan isian krim keju dan lapisan bawang ini populer di Indonesia pada pertengahan 2020.

3. Tahu krispi

Gorengan merupakan makanan favorit orang Indonesia. Tahu goreng merupakan salah satu gorengan yang naik daun sebagai bisnis kuliner.

Rasanya yang krispi membuat banyak orang menggemarinya sebagai camilan.

Baca juga: Mengulik Bisnis Kuliner Viral Tahu Go! Modal Waralaba Rp 19,5 juta

4. Bakso lobster

bakso lobster dari santapdirumahSYIFA NURI KHAIRUNNISA bakso lobster dari santapdirumah

Bakso lobster viral karena bentuknya yang unik dan fantastik.

Bakso lobster sempat viral di beberapa daerah di Indonesia. Lobster dibalut dengan adonan bakso sapi membuat bentuknya yang besar dan menggoda.

Banyak warung bakso dan rumah makan seafood yang menghidangkan sajian ini.

Para penjual bakso lobster atau warung makan menjual bakso ini dengan harga terjangkau. Inilah yang membuat bakso lobster menarik banyak peminat.

Baca juga: Bakso Lobster Lagi Viral, Cobain di 9 Tempat Makan Ini

5. Minuman atau makanan sehat

Makanan sehat dan minuman sehat juga menjadi bisnis makanan yang tren di tahun 2020. Kondisi di tengah pandemi membuat orang banyak yang mencari sajian sehat.

Minuman seperti empon-empon dan aneka minuman tradisional banyak diburu di masa awal pandemi.

6. Peach gum

Ilustrasi sup peach gum dan jamur tremella. SHUTTERSTOCK/YUDA CHEN Ilustrasi sup peach gum dan jamur tremella.

Peach gum di Indonesia dimulai sejak setahun belakangan. Minuman ini banyak peminatnya adalah memiliki rasa yang manis alami dan teksturnya kenyal serta lembut.

Peach gum yang merupakan minuman dari getah pohon persik ini justru semakin banyak peminat pada masa pandemi virus corona. Sebab, manfaatnya yang diklaim dapat meningkatkan kesehatan.

Getah pohon persik juga bisa diolah menjadi dessert dan hidangan utama seperti Herbal Chicken Soup.

Baca juga: Apa Itu Peach Gum? Getah Pohon Persik yang Lagi Naik Daun

Bisnis ini naik daun saat masa pandemi. Cloud kitchen atau disebut juga ghost kitchen.

Cloud kitchen sendiri merupakan dapur yang ditujukan untuk membuat makan yang akan dijual melalui layanan pesan antar saja.

Dapur bisa memproduksi makanan dari satu sampai beberapa merek restoran, disesuaikan dengan kebutuhan. Cloud kitchen juga bisa menjadi solusi bagi pemilik restoran offline.

Baca juga: Seluk Beluk Cloud Kitchen, Konsep Bisnis Makanan untuk yang Minim Modal

8. Korean sweet potato bread

Makanan tren lainnya datang dari Korea Selatan, sajian lain yang jadi tren pada 2020 adalah korean sweet potato bread.

Baca juga: Resep Korean Sweet Potato Bread, Roti Ubi Ungu Tekstur Seperti Mochi

Banyak orang yang menjajakan sajian ini, selain itu juga banyak orang yang memesan hingga harus mengantre dua minggu pemesanan di awal.

Makanan yang terbuat dari ubi ungu ini memiliki rasa yang manis dan tekstur kenyal mirip mochi di bagian luarnya.

9. Salmon mentai

Makanan asal Jepang yang digandrungi masyarakat Indonesia bernama mentai.

Baca juga: Resep Nasi Telur Mentai Ekonomis, Cocok untuk Akhir Bulan

Mentai atau mentaiko memiliki beberapa ciri khas seperti berlapis tobiko, dan ditaburi racikan mayones khas Jepang. Racikan inilah yang kerap disebut saus mentai.

Sajian salmon mentai banyak dijual oleh pengusaha makanan rumahan. Bahkan restoran Jepang banyak yang memvariasi sajian ini untuk ditambahkan di menunya.

10. Sei sapi NTT

Pada 2019, sebenarnya kedai sei sapi mulai banyak buka di banyak kota besar Indonesia.

Baca juga: 6 Sei Sapi Enak di Jakarta yang Punya Layanan Pesan Antar dan Ada di E-commerce

Saat ini makanan sei sapi pun dikenal luas sampai di luar NTT. Banyak pebisnis makanan yang menghidangkan sajian ini sebagai hidangan andalan.

Biasanya, masyarakat NTT menggunakan daging babi hutan untuk membuat sei. Versi halal, dibuatlah sei sapi. Sei merupakan salah satu sajian khas Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

11. Kopi susu literan

Malbourne Iced Coffee kemasan literan, Malbourne Coffee Co, Malang. DOK. INSTAGRAM @MALBOURNECOFFEECO Malbourne Iced Coffee kemasan literan, Malbourne Coffee Co, Malang.

Kopi literan merupakan kopi susu biasa tapi dikemas dengan botol ukuran 500 ml hingga saru liter.

Bisa dikatakan kopi literan adalah sajian alternatif para kedai kopi bertahan saat masa pandemi.

Baca juga: Kopi Kemasan Literan, Cara Kafe di Malang Bertahan di Tengah Pandemi Corona

12. Dessert box

Ilustrasi dessert box. Dok. The Alana Hotel & Confrence Center, Sentul City-Bogor Ilustrasi dessert box.

Hidangan ini tren karena resepnya viral di media sosial resep sajian satu ini banyak dibuat di Instagram dan TikTok.

Baca juga: Resep Dessert Box Green Tea Tiramisu, Tidak Perlu Oven

Varian dessert box ada banyak seperti tiramisu, Vanilla Panna Cotta, Dessert Box Chocolate Black Forest, Dessert Box Red Velvet Nougatine, Dessert Box Dalgona Strawberry dan masih banyak lagi.

13. Donat

Regal Tiramisu donat di Kalis Donutsdok. Kalis Donuts Regal Tiramisu donat di Kalis Donuts

Sajian yang dikatakan tak lekang oleh waktu ini banyak divariasi dan dijajakan pada 2020.

Kedai donat premium yang menghidangkan varian unik banyak buka di beberapa daerah di Indonesia.

Baca juga: Donat Kalis Jogja, Donat Artisan Premium yang Lagi Hits di Yogyakarta

14. Bus kafe

Kafe bus di Kota Malang bertajuk NgopiUklam87, Minggu (5/7/2020).KOMPAS.com/YUHARRANI AISYAH Kafe bus di Kota Malang bertajuk NgopiUklam87, Minggu (5/7/2020).

Bus kafe atau kafe di dalam bus dijalankan oleh sejumlah perusahaan otobus (PO) bekerja sama dengan kafe.

Bus kafe menawarkan pengalaman ngopi berbeda dengan membawa penumpangnya keliling kota dengan menjajakan aneka minuman kopi.

Baca juga: 8 Kafe Bus di Indonesia, dari Yogyakarta sampai Kota Malang

15. Frozen food

Tren frozen food mulai naik saat restoran all you can eat mengeluarkan produk daging beku yang bisa dimasak di rumah.

Selain itu bisnis frozen food mulai banyak diminati di masa pandemi karena orang-orang lebih memilih masak makanan yang sehat dan praktis di rumah.

Baca juga: Cara Kemas Frozen Food agar Bisa Kirim Antar Kota dan Pulau

Let's block ads! (Why?)



"tren" - Google Berita
January 05, 2021 at 04:06PM
https://ift.tt/3ol0kcE

Rewind 2020, Ini 15 Bisnis Kuliner yang Tren pada 2020 - Kompas.com - KOMPAS.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rewind 2020, Ini 15 Bisnis Kuliner yang Tren pada 2020 - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.