Search

Tren Kasus Covid-19 Mulai Menurun, Satgas: Lewati Puncak Kasus Tertinggi 3 Minggu Lalu - Okezone News

JAKARTA - Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito melaporkan saat ini tren kasus Covid-19 mulai mengalami penurunan selama dua minggu terakhir. Bahkan, saat ini telah melewati puncak kasus tertinggi Covid-19 pada 3 minggu lalu.

“Selama 2 minggu terakhir kasus positif mingguan di tingkat nasional telah menunjukkan tren penurunan dari puncak kasus tertinggi 3 minggu yang lalu,” ungkap Wiku dalam Konferensi Pers Perkembangan Penanganan Covid-19 di Indonesia, Selasa (3/8/2021).

Wiku melaporkan puncak kasus terjadi pada 12-18 Juli 2021 yakni dengan kasus positif mingguan sebanyak 350.273. Kemudian kembali menurun para periode 19-25 Juli 2021 yakni 289.029 kasus, dan turun pada periode 26 Juli – 1 Agustus 2021 turun di angka 273.891 kasus.

“Penurunan tercatat dari 350.273 menjadi 289.029, kemudian kembali turun menjadi 273.891 kasus,” paparnya.

Wiku juga mengatakan penurunan kasus Covid-19 ini sejalan dengan penurunan positivity rate mingguan. “Hal ini sejalan dengan positivity rate mingguan. Positivity rate mingguan juga mengalami penurunan selama dua minggu terakhir. Dari yang sebelumnya mencapai 30,72% menjadi 27,38% dan kembali turun menjadi 25,8%.”

Adblock test (Why?)



"tren" - Google Berita
August 03, 2021 at 05:56PM
https://ift.tt/3jmhkOB

Tren Kasus Covid-19 Mulai Menurun, Satgas: Lewati Puncak Kasus Tertinggi 3 Minggu Lalu - Okezone News
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tren Kasus Covid-19 Mulai Menurun, Satgas: Lewati Puncak Kasus Tertinggi 3 Minggu Lalu - Okezone News"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.