Walaupun Hari Haya Idul Fitri masih satu bulan lagi, berbagai online shop Tanah Air yang menjual busana muslim sudah mengeluarkan koleksi spesial Hari Raya. Seperti apa tren baju Lebaran 2021?
Tren baju Lebaran 2021 dalam hal warna, menurut Markus dari brand busana muslim Geulis, warna pastel masih akan mendominasi. Warna pastel ini juga akan hadir dalam busana bermotif bunga atau salur.
"Untuk tren warna, sepertinya masih didominasi oleh warna-warna pastel yang cerah. Ditambah dengan ornamen bunga, salur dan repetition pattern," kata Head Marketing and Communication Geulis, Markus ketika dihubungi Wolipop belum lama ini.
Bagi kamu yang mencari baju Lebaran 2021, Wolipop sudah merangkum tujuh online shop yang menjual koleksi busana warna pastel yang bisa jadi pilihan untuk kamu. Berikut rekomendasinya:
1. Vanilla Hijab (@vanillahijabcatalog)
Koleksi busana warna pastel dari Vanilla Hijab. Foto: Dok.Instagram @vanillahijabcatalog.
|
Pecinta fashion muslimah, tentu sudah tak asing dengan brand yang mempunyai ciri khas dengan koleksi berwarna pastel ini. Vanilla Hijab membuat blouse dengan bentuk kerah yang feminin dan vintage. Blouse bahan premium crepe dengan kombinasi tulle di bagian badan. Kain tulle dibuat lebih panjang dari bahan polosannya. Terdapat resleting di bagian depan sehingga busui friendly. Harga blouse warna pastel dari Vanilla Hijab ini Rp 225 ribu.
2. Dearmecca (@dearmecca)
Koleksi warna pastel dari Dearmecca. Foto: Dok. Instagram @dearmecca
|
Ketika Hari Raya tiba, kamu tentunya ingin tampil berbeda daari biasanya. Kamu bisa memakai koleksi baju lebaran 2021 dari Dearmecca. Dres dengan model cape ini terdiri dari tiga kombinasi bahan roberto cavally, tulle halus dan tulle motif. Dres dengan pilihan warna nude, grey dan lavender ini dijual dengan harga Rp 500 ribu
3. NRH x Nabilia (@nrhxnabilia)
Koleksi Hari Raya warna pastel dari Nrhxnabilia. Foto: Dok.Instagram @nrhxnabilia
|
Outer cantik dari NRH x Nabilia ini bisa digunakan untuk berbagai occasion mulai dari ke kantor, acara formal, ataupun untuk pesta, termasuk Hari Raya Idul Fitri. Detail kain tulle membuat penampilanmu lebih elegan dan feminin. Harga Jasmine outer pink ini Rp 595 ribu.
4. Omyka (@omyka)
Koleksi Hari Raya warna pastel dari Omyka Foto: Dok.Instagram @omyka
|
Pastel shirt yang mempunyai detail lengan balon dari Omyka bisa jadi pilihan kamu untuk baju Lebaran 2021. Atasan ini bisa dipakai sampai ukuran XXL dan terbuat dari bahan cotton poplin. Pastel shirt yang dijual dengan harga Rp 159 ribu ini bisa dipadukan dengan celana kulot atau rok plisket kesayangan kamu.
5. Geulis (geulis.id)
Koleksi busana Hari Raya brand Geulis. Foto: Dok. Instagram @geulis.id.
|
Brand Geulis menghadirkan baju Lebaran 2021 dalam warna pastel. Busana Lebaran warna pastel dirilis melalui Lumeira Series. Koleksi tersebut hadir dalam berbagai pilihan blouse warna pastel yang dipadukan dengan motif salur dan bunga. Blouse dari Geulis dijual mulai dari Rp 240 ribu.
6. Iymelsayshijab.id (@iymelsayshijab.id)
Koleksi Hari Raya warna pastel dari iymelsayshijab.id. Foto: Dok.Instagram @iymelsayshijab.id.
|
Rekomendasi online shop yang menjual warna pastel untuk baju Lebaran 2021 adalah Iymelsayshijab.id. Atasan ini terbuat dari bahan kaus rib knit bisa muat untuk ukuran XXXL. Atasan ini dijual seharga Rp 160 ribu dan terdapat empat pilihan warna.
7. Radwah (@radwah)
Koleksi busana Hari Raya dari Radwah yang bernuansa pastel. Foto: Dok. Instagram @radwah.
|
Kamu bosan memakai dress atau tunik? Long cardigan bisa jadi pilihan saat Hari Raya nanti. Koleksi Radwah yang berkolaborasi dengan Citra Kirana ini bisa jadi cardigan dan juga dress. Terdapat kancing di bagian depan, koleksi yang memiliki empat pilihan warna ini dijual dengan harga Rp 565 ribu.
Dari tujuh koleksi baju Lebaran 2021 yang bernuansa pastel di atas, mana favorit kamu?
(gaf/eny)"tren" - Google Berita
April 13, 2021 at 11:30AM
https://ift.tt/3wQbgnh
Baju Warna Pastel Masih Jadi Tren Baju Lebaran 2021, Ini Rekomendasinya - Wolipop
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Baju Warna Pastel Masih Jadi Tren Baju Lebaran 2021, Ini Rekomendasinya - Wolipop"
Posting Komentar