Search

Tren Filantropi di Masa Pandemi - Jawa Pos

AKSI SOSIAL: Sejumlah relawan saat melakukan kegiatan sosial dan memberikan santunan kepada anak-anak di sekitar lereng Pegunungan Argopuro, Dusun Sumbercanting Desa Tugusari, Bangsalsari, Minggu (16/8).

RADAR, RADARJEMBER.ID – Munculnya kesadaran masyarakat untuk saling berbagi, belakangan ini, kerap ditemui. Terlebih di musim pandemi, yang dinilai berimbas pada perekonomian masyarakat.

IKLAN

Atas dasar itu pula, ada kelompok masyarakat yang sampai hari ini eksis, turun, dan menyapa masyarakat lain di lapisan paling bawah dan jarang terjamah. Dengan mengatasnamakan kemanusiaan, aksi mereka itu belakangan konsisten berlangsung tiap pekan.

“Kita memang agendakan hal semacam ini tiap dua minggu sekali,” kata Babun Suharto, Rektor IAIN Jember, yang juga Ketua Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) Jember saat itu.

MES tidak sendiri, melainkan bareng-bareng dengan beberapa instansi. Sedikitnya, ada instansi UPZ Kemenag Jember, Baznas, Laziznu, dan beberapa tokoh pesantren. Mereka datang beramai-ramai ke Yayasan Ihyaus Sunnah, sebuah yayasan pendidikan Islam yang memproduksi komoditas kopi Argopuro, Minggu (16/8) lalu.

Tak hanya melihat-lihat kopi, mereka juga menyantuni anak-anak di sekitar lingkungan itu. “Kami juga meresmikan pabrik kopi pesantren dan Yayasan Ihyaus Sunnah dan memberi santunan ke anak-anak dan kalangan mustahik,” terang Misbahus Salam, Ketua Baznas Jember.

Atas dasar kemanusiaan, aksi filantropi itu sampai hari ini masih berlangsung. Bahkan, tak sedikit yang hingga menarik masyarakat (simpatisan) lain untuk ikut serta. Mereka berharap, aksinya tak terhenti saat itu, namun bisa diteruskan hari esok atau oleh masyarakat lainnya.

Editor: Hadi Sumarsono
Reporter: Maulana
Fotografer: Istimewa

Let's block ads! (Why?)



"tren" - Google Berita
August 19, 2020 at 03:03PM
https://ift.tt/2Q9iui9

Tren Filantropi di Masa Pandemi - Jawa Pos
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tren Filantropi di Masa Pandemi - Jawa Pos"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.