Search

Tren Bersepeda: Apakah Akan Bertahan Lama? - Suara.com

Suara.com - Efek Work From Home, banyak kegiatan baru yang dilakukan orang-orang di rumah untuk mengisi waktu. Ada yang menanam tanaman, ada yang berjualan makanan secara online, ada juga fenomena yang cukup booming yaitu bersepeda.

Fenomena ini bisa dibilang menyenangkan karena bersepeda artinya mengurangi penggunaan kendaraan bermotor yang memiliki dampak buruk bagi lingkungan.

Beberapa pekan lalu, banyak toko sepeda mulai diburu oleh goweser yang “mau-ikut ikutan tren”. Segala macam bentuk dan harga diburu untuk ikut para pesepeda di pagi maupun malam hari. Mulai dari bentuk Roadbike sampai Downhill, dari yang harganya ratusan ribu sampai puluhan juta, semua terborong habis. Ludes!.

Tetapi hal ini tidak dibarengi dengan kesadaran berlalu lintas yang baik, kadang ada oknum pesepeda yang justru malah melanggar rambu lalu lintas. Beberapa kesalahan para pesepeda ini adalah:

  1. Menerobos Lampu Merah

Banyak pesepeda yang dengan sadar menerobos lampu merah saat di perempatan jalan. Hal ini selain membahayakan diri sendiri juga membahayakan pengguna jalan lain.

  1. Bersepeda di Tengah Jalan

Perlu disadari bahwa bersepeda di tengah jalan itu justru membahayakan diri sendiri, karena lalu lalang kendaraan bermotor yang kencang dari belakang justru bisa membuat pesepeda tertabrak.

  1. Bergerombol di Jalan

Selain bersepeda di tengah jalan, ternyata banyak pesepeda yang justru bergerombol ketika di jalan, hal ini selain bisa menimbulkan kemacetan lalu lintas juga membahayakan.

  1. Tidak Memakai Atribut Pengaman

Walaupun tidak mengendarai kendaraan bermotor, tetapi atribut keamanan diri sendiri itu penting, kita tidak tahu apa yang terjadi di jalan nantinya.

Menurut saya, suatu hal yang muncul dengan cepat dan instan pasti akan hilang dengan cara yang sama. Jadi, prakiraan saya, tren ‘nyepeda’ ini pun mungkin tidak akan bertahan lama. Kalau saya ibaratkan, mungkin fenomena ini sama seperti tren Gelombang Cinta ataupun tren Batu Akik yang dulu sempat booming.

Selain itu, bersepeda juga hal yang bermanfaat karena selain bisa menjaga kesehatan juga bisa mengusir rasa bosan karena terlalu lama beraktifitas di rumah dan jarang bertemu maupun berinteraksi dengan orang. Yang penting selalu jaga keselamatan lalu lintas ya!.

Let's block ads! (Why?)



"tren" - Google Berita
August 19, 2020 at 03:53PM
https://ift.tt/2YgxtLv

Tren Bersepeda: Apakah Akan Bertahan Lama? - Suara.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tren Bersepeda: Apakah Akan Bertahan Lama? - Suara.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.