INILAHCOM, Jakarta - Polisi berhasil mengggagalkan aksi penjarahan toko handphone Makmur Jaya di jalan Basuki Rahmat Palu, Sulawesi Tengah, pagi tadi. Sejumlah orang berhasil diamankan.
"Benar. Tadi pagi kita berhasil mengamankan orang yang akan menjarah toko handphone," kata Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto di Mabes Polri, Senin (1/10/2018).
Dalam video yang diperlihatkan oleh Setyo, terlihat para pelaku yang menjarah toko handphone tiarap saat polisi berhasil memergokinya. Sementara tirai toko handphone itu terlihat sudah dalam keadaan terbuka.
Puluhan aparat kepolisian bersenjata lengkap pun meminta para pelaku untuk menyerah dan meletakkan barang-barang dalam toko handphone tersebut.
"Kita amankan dulu, kita lakukan pemeriksaan," ujarnya.
Setyo menegaskan aksi penjarahan tak bisa dibenarkan. Ia memastikan polisi akan mengamankan seluruh toko-toko di Palu agar tidak terjadi penjarahan yang dimanfaatkan oleh oknum-oknum tak bertanggung jawab.
"Kita tambah 1.400 personel untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) pasca gempa," tutur Setyo. [rok]
Baca Kelanjutan Terpopuler - Penjarahan Toko HP di Palu, Pelaku Diamankan : https://ift.tt/2zHWqDJBagikan Berita Ini
0 Response to "Terpopuler - Penjarahan Toko HP di Palu, Pelaku Diamankan"
Posting Komentar