Search

Terpopuler - Peluang Mahfud Jadi Cawapres Jokowi

INILAHCOM, Jakarta - Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) digadang-gadang menjadi Calon Wakil Presiden (Cawapres) mendampingi Jokowi untuk periode kedua. Mahfud dinilai tepat meniadi pendamping Presiden Jokowi.

Namun sejak isu tersebut mencuat, belum ada respon 'blak-blakan' dari Mahfud. Anggota Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) itu masih malu-malu menyatakan dirinya bersedia menjadi Cawapres Jokowi.

Dalam beberapa kesempatan baik dalam berbagai acara diskusi maupun doorstop dengan wartawan, Mahfud pernah bicara hal tersebut, namun komentar Mahfud masih mengambang. Bahkan Mahfud mempersilahkan kandidat lain untuk mendampingi Jokowi.

INILAHCOM pun mencoba menghubungi Menteri Pertahanan era Presiden Gus Dur tersebut untuk menyakan apakah dirinya bersedia jika disandingkan dengan Jokowi, namun lagi-lagi Mahfud masih diam seribu bahasa.

Mahfud merupakan tokoh baru yang dekat dengan Jokowi. Sebelumnya Mahfud merupakan tokoh yang berada diseberang Jokowi pada Pilpres 2014. Saat itu Mahfud merupakan Ketua Tim Kampanye Pemenangan pasangan Prabowo-Hatta lawan tanding Jokowi-JK.

Kini Mahfud sudah menjadi bagian pemerintah sejak ditunjuk menjadi anggota Dewan Pengarah BPIP. Meski bukan kader partai politik, nama Mahfud sendiri memang masuk dalam radar kandidat Cawapres Jokowi yang digodok oleh partai pendukung.

Untuk diketahui, pendaftaran Capres dan Cawapres Pilpres 2019 akan dibuka pada 4-10 Agustus 2018. Sedangkan hari pencoblosan jatuh pada 19 April 2019. [fad]

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Terpopuler - Peluang Mahfud Jadi Cawapres Jokowi : https://ift.tt/2ME2NM7

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Terpopuler - Peluang Mahfud Jadi Cawapres Jokowi"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.