Search

[POPULER TREN] Bawang Putih Diklaim Bisa Keluarkan Cairan dari Paru-Paru | Aturan PPKM Level 4 - Kompas.com - KOMPAS.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Berita yang paling banyak dibaca di laman Tren sepanjang Rabu (21/7/2021) hingga Kamis (22/7/2021) pagi seputar video viral yang mengklaim bawang putih bisa mengeluarkan cairan dari paru-paru.

Ahli yang dikonfirmasi Kompas.com menyatakan, informasi dalam video viral itu tidak benar. Masyarakat juga diingatkan untuk hati-hati, karena bisa membahayakan.

Berita lainnya yang banyak dibaca tentang perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) yang kini disebut dengan PPKM Level 4.

PPKM diperpanjang hingga 25 Juli 2021.

Selengkapnya, simak berita populer Tren berikut ini:

1. Bawang putih diklaim bisa keluarkan cairan dari paru-paru

Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Profesor Dr dr Ari Fahrial Syam SpPD-KGEH mengatakan, apa yang dilakukan dalam video itu tidak benar.

"Hoax, tidak ada bukti klinis tentang hal tersebut," ujar Ari.

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Ahli lainnya,  dokter spesialis penyakit dalam dr Andi Khomeini Takdir SpPD juga menyatakan hal yang sama.

Ia mengingatkan, berbahaya jika melakukan seperti yang ada dalam video viral. Berita selengkapnya baca di sini:

Viral, Video Bawang Putih Diklaim Bisa Keluarkan Cairan dari Paru-paru, Benarkah?

2. Aturan PPKM Level 4

Pemerintah memutuskan memperpanjang PPKM hingga 25 Juli 2021, dengan memberlakukan PPKM Level 4.

Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) telah merilis aturan terkait Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 di tengah pandemi Covid-19.

Seperti apa aturannya? Simak selengkapnya pada berita ini:

Aturan Lengkap PPKM Level 4 yang Berlaku hingga 25 Juli 2021

3. Apa penyebab harga bitcoin anjlok?

Nilai Bitcoin anjlok di bawah 30.000 dollar AS atau sekitar Rp 436 juta. Dengan anjloknya nilai bitcoin ini, menempatkannya pada level terendah dalam hampir sebulan ini.

Turunnya nilai Bitcoin yang cukup signifikan ini karena regulator terus menyerukan pemeriksaan yang lebih ketat pada cryptocurrency. 

Ingin tahu lebih jauh soal anjloknya harga bitcoin? Baca pada berita ini:

Harga Bitcoin Anjlok di Bawah 30.000 Dollar AS, Apa Penyebabnya?

4. Daftar bantuan dari pemerintah selama PPKM

Pemerintah secara bertahap menyalurkan berbagai bantuan bagi masyarakat yang terdampak PPKM.

Bantuan yang disalurkan berupa diskon tarif listrik, bantuan bagi pelaku UKM, hingga bantuan tunai.

Bagaimana cara mengeceknya dan simak daftar bantuannya dalam berita berikut ini:

Daftar Bantuan dari Pemerintah Selama PPKM dan Cara Mengeceknya

5. Rincian daerah yang berlakukan PPKM Level 3 dan Level 4

Pemerintah memutuskan memperpanjang PPKM hingga 25 Juli 2021. Berdasarkan keterangan Presiden Joko Widodo, ada daerah yang diberlakukan PPKM Level 3 dan Level 4.

Daerah mana saja yang masuk kategori PPKM Level 3 dan Level 4?

Baca selengkapnya di sini:

PPKM Level 3 dan 4 Jawa-Bali, Berikut Rincian Daerah dan Kriterianya

Adblock test (Why?)



"tren" - Google Berita
July 22, 2021 at 05:49AM
https://ift.tt/3xZNYLP

[POPULER TREN] Bawang Putih Diklaim Bisa Keluarkan Cairan dari Paru-Paru | Aturan PPKM Level 4 - Kompas.com - KOMPAS.com
"tren" - Google Berita
https://ift.tt/2FjbNEI
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "[POPULER TREN] Bawang Putih Diklaim Bisa Keluarkan Cairan dari Paru-Paru | Aturan PPKM Level 4 - Kompas.com - KOMPAS.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.